Borneo FC Incar Kemenangan Atas PSIS Demi Bersaing di Papan Atas

SAMARINDA – Klub Liga 1 asal Kalimantan Timur, Borneo FC, akan melakoni laga lanjutan pekan kelima Liga 1 2023-2024 melawan PSIS Semarang. Tim berjuluk Pesut Etam itu mengincar kemenangan di laga nanti demi bersaing di papan atas klasemen.

Bukan tanpa alasan Borneo FC menginginkan poin penuh dalam laga tandang nanti. Pasalnya, tim asuhan Pieter Huistra itu mampu memaksimalkan poin pada laga kandang melawan Barito Putera pekan lalu.

Borneo FC mampu menang tipis 2-1 atas Barito Putera pada laga yang digelar Jumat (21/7/2023). Kini, Pesut Etam menempati posisi keempat klasemen sementara Liga 1 musim ini dengan koleksi tujuh poin dari empat penampilan.

Pada pekan kelima nanti, Borneo FC akan melakoni laga tandang melawan PSIS Semarang. Duel antara kedua tim tersebut bakal digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, Jumat (28/7/2023).

Posisi keempat diyakini belum membuat Borneo FC puas. Jelang laga tandang melawan PSIS, pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, ingin anak asuhnya meraih poin di kandang lawan. Dengan begitu, posisi klub di klasemen sementara liga dapat terangkat.

“Kami semua tahu. Bila ingin berada di papan atas, kami harus bisa mendapatkan poin di laga away,” ujar sang pelatih dilansir dari laman resmi Liga, Rabu (26/7/2023).

“Tantangannya adalah itu. Kami harus mendapatkan poin di laga away. Dengan cara yang kami mau mainkan dan 100 persen kami yakin bisa memenangkannya,” sambungnya kemudian.

Kemenangan atas PSIS nanti bisa membantu Borneo FC terus menempel tim-tim yang berada di atasnya, yaitu Dewa United dan Persita. Menarik untuk melihat apakah Hendro Siswanto dan kolega mampu meraih tiga poin di laga nanti.

Editor : Hadi Febriansyah

Follow Berita Sportstars di Google News



Source link

Baca juga:  Borneo FC Resmi Datangkan Felipe Cadenazzi