MIAMI – Klub asal Amerika Serikat (AS), Inter Miami, tampaknya belum selesai mendatangkan pemain top. Kali ini mereka mengisyaratkan siap memboyong mantan pemain Barcelona FC lainnya, Luis Suarez.
Sebelumnya, mereka telah resmi mendatangkan Lionel Messi dan Sergio Busquets yang diperkenalkan pada Minggu (16/7/2023). Yang terbaru, klub besutan David Beckham itu juga menuntaskan pembelian Jordi Alba pada hari ini, Jumat (21/7/2023).
Upaya menggalang pentolan Blaugrana terus berlanjut. Dalam cuitan di Twitter resminya, Inter Miami kali ini menghadirkan wajah Luis Suárez.
Mereka bahkan percaya diri merekrut pemain asal Uruguay tersebut. Kehadiran Messi, Busquets, dan Alba diyakini menjadi magnet bagi Suarez.
“Itu mungkin, siapa bilang tidak?” akun Twitter @intermiamifc0, Kamis (20/7/2023).
Rencana Beckham mengumpulkan pemain terbaik klubnya kali ini bukan sekadar lelucon. Jika benar Suárez berhasil datang ke Miami, maka klub tersebut akan menjadi seperti ‘Barcelona AS’.