Berita  

KPU Ciamis Apresiasi Kinerja PPK dalam Sukseskan Pilkada 2024

BERITA CIAMIS – KPU Kabupaten Ciamis menggelar rapat evaluasi kinerja Badan Ad-hoc pada Pilkada Ciamis 2024 yang diikuti oleh ratusan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Rapat ini dilaksanakan di salah satu hotel di Kabupaten Pangandaran pada Selasa 21 Januari 2024.

Ketua KPU Ciamis Oong Ramdani memberikan apresiasi kepada PPK atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam menjalankan tugas sebagai bagian dari penyelenggara Pemilu.

“Keberhasilan Pilkada Ciamis tidak lepas dari peran penting seluruh PPK. Terima kasih atas dedikasi dan kerja keras yang telah diberikan untuk mensukseskan pesta demokrasi, khususnya di Kabupaten Ciamis,” kata Oong.

Rapat evaluasi ini juga dihadiri oleh seluruh anggota komisioner KPU Ciamis. Badan Ad-hoc Pemilu yang bersifat sementara, memiliki tugas dan wewenang untuk menyelenggarakan Pemilu sesuai dengan ketentuan yang diatur oleh UU Pemilu, UU Pemilihan dan Peraturan KPU.

Baca juga:  Dubes RI: Kondisi Iran Kembali Normal Pascaserangan ke tanah Israel

Oong pun menekankan pentingnya kolaborasi yang erat antara KPU dan PPK dalam menghadapi tantangan Pemilu yang semakin kompleks.

“Kami berharap agar seluruh PPK terus meningkatkan kapasitas dan kualitas dalam melaksanakan tugasnya. Pemilu yang berkualitas diawali dengan kerja keras dan profesionalisme kita semua,” ujarnya.

Evaluasi kinerja ini bertujuan untuk menilai efektivitas panitia dalam menyelenggarakan Pemilu. Selama rapat, peserta diberi kesempatan untuk berbagi pengalaman dan tantangan yang dihadapi selama tahapan Pilkada.

“Selama tahapan Pilkada, tidak ada PPK yang dikenakan sanksi. Namun, evaluasi ini tetap penting untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan Pemilu di masa mendatang,” kata Oong.

Rapat juga diwarnai dengan sesi diskusi yang melibatkan 216 PPK. Di mana, berbagai masukan dan saran muncul, termasuk perlunya pelatihan lanjutan untuk meningkatkan kesiapan PPK dalam menghadapi Pemilu mendatang.

Baca juga:  Pasangan Citra-Ino Unggul di Pilkada Pangandaran 2024

KPU Ciamis Berikan Sertifikat Penghargaan kepada PPK yang Berprestasi

Di akhir acara, KPU Ciamis menyerahkan sertifikat penghargaan kepada PPK yang dinilai berprestasi dalam pelaksanaan Pemilu.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2024.

“Diharapkan penghargaan ini dapat memotivasi seluruh PPK di Kabupaten Ciamis untuk terus bekerja lebih baik dalam menyukseskan Pemilu.”

“Kami berharap sinergi dan kolaborasi antara semua pihak tetap terjaga demi terciptanya Pemilu yang transparan, adil dan berkualitas,” ucapnya.