BERITA PANGANDARAN – Sat Lantas Polres Pangandaran, Polda Jabar, melaporkan bahwa kondisi arus lalu lintas selama libur Natal dan Tahun Baru masih terpantau lancar.
Kasat Lantas Polres Pangandaran AKP Asep Nugraha mengatakan, kelancaran arus lalu lintas ini tidak hanya terjadi di jalur arteri atau jalan nasional, tetapi juga di kawasan wisata.
“Selama satu minggu terakhir, sejak dimulainya Operasi Libur Nataru pada 21 Desember hingga 29 Desember 2024, arus lalu lintas di semua jalur menuju objek wisata terpantau lancar, tanpa adanya kepadatan yang berarti,” kata Asep, Minggu 29 Desember 2024.
Meski demikian, Asep memperkirakan peningkatan volume kendaraan akan terjadi pada 31 Desember 2024 dan 1 Januari 2025.
“Kemungkinan besar lonjakan arus lalu lintas akan terjadi pada Selasa dan Rabu mendatang,” ujarnya.
Untuk mengantisipasi hal tersebut, pihaknya telah menyiapkan rekayasa lalu lintas di kawasan wisata Pangandaran.
“Pada malam pergantian tahun, rekayasa lalu lintas tetap akan diberlakukan dengan sistem satu arah. Tapi kalau terjadi kepadatan di area Pangandaran Sunset, kami akan menutup simpang matahari secara situasional,” terangnya.
Asep menyebutkan, rekayasa lalu lintas akan disesuaikan dengan kondisi di lapangan. Jika arus kendaraan lancar, rekayasa akan diberlakukan normal.
“Saat ini simpang matahari menuju Pangandaran Sunset dibuka. Namun, jika terjadi kepadatan, akses tersebut akan kami tutup,” ucapnya.